PENTINGNYA MEMILIKI IMPIAN

Kata ”impian” sengaja digunakan untuk menunjukkan suatu gambaran tentang peristiwa atau kehidupan yang seolah-olah tidak masuk akal, tidak mungkin dan hanya sekedar lamunan belaka. 

Orang-orang barangkali akan dengan suka cita menertawai anda bila dengan penuh keyakinan mengatakan bahwa anda menginginkan penghasilan Rp. 500 juta perbulan, memiliki rumah yang cantik, perkebunan ratusan hektar, hidup bahagia dengan istri yang anda cintai, anak-anak yang lucu, membangun rumah sakit, atau berkeliling dunia ke negeri-negeri yang jauh. Orang mungkin akan lebih bersemangat menertawai anda bila saat mengatakan hal itu, anda sedang berada dalam kemiskinan yang parah.


Impian tentu tidak hanya berkaitan dengan hal-hal yang secara jelas bersifat duniawi, melainkan membentang luas dari sebatas ingin menjadi lebih pandai dan terampil sampai hasrat menjadi menusia yang lebih baik secara sosial, religius, dan spiritual. Anda barangkali ingin menjadi seseorang yang mampu berbicara dalam lima bahasa: Inggris, Arab, Prancis, China, dan Jerman. Teman-teman anda bolehlah menertawai bila saat mengatakan hal itu, bahasa Inggris anda pun masih kacau balau, dan yang lain, tak satu kata pun dapat anda mengerti. Atau bersiaplah mendapat ejekan dan kata-kata tidak menyenangkan bila tanpa kedua kaki, anda berkeras ingin menjadi pemanjat tebing. Baca juga Mengenal Pikiran Alam Bawah Sadar

Tahukan anda mengapa impian sering menjadi bahan tertawaan dan ejekan? Kita sudah menjawabnya di awal bahwa apa dibayangkan banyak orang sebagai impian adalah sebentuk keinginan tak masuk akal, tidak mungkin, dan sekedar lamunan hidup yang susah. 

Impian dari orang-orang susah, miskin, dan menderita tak lebih dari penghiburan atau sebentuk kekacauan pikiran. Orang sudah terlanjur percaya bahwa yang berhak dan pantas memiliki impian hanya mereka yang kaya. Tapi mereka yang sehat akal mengatakan sebaliknya: justu karena anda miskin, maka bangun dan perkuat impian anda. 

Orang-orang yang percaya dengan kekuatan mimpi akan menilai anda sebagai orang yang memiliki alasan yang lebih kuat dan besar untuk sukses bila anda tetap membangun, memperkuat impian, apapun keadaannya. Bila orang menertawai atau menggangap imipian anda tak masuk akal, katakan: tentu saja saya tidak harus bermimpi kalau hanya untuk bisa makan tiga kali sehari, gaji satu juta perbulan, rumah yang cukup layak ditinggali, satu petak kebun, menguasai satu bahasa asing atau sekedar menjadi seseorang yang diterima masyarakat.

Impian diperuntukkan bagi keinginan-keinginan besar dari orang-orang besar, berani, percaya, dan meyakini bahwa tidak ada sesuatu yang mustahil untuk dilakukan, tidak ada yang tidak mungkin untuk diraih

Impian diperuntukkan bagi mereka yang ramah dengan apa yang disebut banyak orang sebagai kemustahilan, peduli dengan hal-hal yang dianggap tidak mungkin. Impian diperuntukan bagi mereka yang menyadari bahwa mereka bisa lebih hebat, lebih sejahtera, dan lebih bahagia dari dirinya yang terlihat sekarang.

Saya teringat kisah penemuan Isaac Newton tentang hukum gravitasi setelah mengamati jatuhnya sebutir apel. Namun yang tidak banyak diketahui orang adalah bahwa Edmund Halley—seorang atronom penemu Komet Halley—adalah satu-satunya orang yang paling bertanggung jawab membuat Newton terkenal. Halley menantang Newton untuk memikirkan ulang idenya yang orsinil secara menyeluruh. Halley mengoreksi kesalahan matematis Newton, menyiapkan angka-angka geometris untuk mendukung pekerjaannya. 

Halley tidak hanya mendorong Newton menulis karya besarnya, Mathematical Principles of Natural Philosophy, tetapi juga menyunting pekerjaan itu, mengadakan supervisi penerbitannya dan sekaligus membiayai percetakannya. Halley mendorong Newton mengikuti impiannya, dan hal itu menambahkan signifikansi yang tidak terukur pada kehidupan seorang Isaac Newton. 

Apa yang ingin saya katakan adalah: saya menantang anda untuk menjadikan Isaac Newton dan Edmund Halley sebagai dua sosok yang ada dalam diri anda. Anda adalah Isaac Newton yang memiliki impian besar dan sekaligus Edmund Halley yang secara total mendukung impian-impian itu agar terwujud. Dengan begitu, anda benar-benar dapat menambahkan signifikansi yang tidak terukur pada kehidupan anda. 

Jadi Impian itu penting bagi setiap orang dan bagaimana dengan Impian anda ? jangan pernah takut untuk memiliki impian, tidak perlu takut untuk gagal ketika anda memiliki impian, karena kegagalan yang sesungguhnya adalah saat anda tidak melakukan apapun serta tidak ada nyali untuk memulainya. 

Siap jadi miliader ?  KLIK DISINI

BACA JUGA :

 

No comments